Recent in Technology

Memasuki Pertengahan 2023, Inilah Game Nintendo Switch yang Wajib Dibeli!



Akhirnya kita sudah memasuki pertengahan tahun 2023. Hingga pertengahan tahun banyak judul game Nintendo Switch yang sudah dirilis. Walaupun konsol satu ini sudah berumur cukup lama, game yang dihadirkan masih sangat bagus untuk dimainkan. Inilah rekomendasi game Nintendo Switch yang wajib kalian beli memasuki pertengahan 2023 

Octopath Traveler 2




Dirilis pada awal tahun 2023 tepatnya pada bulan Februari, Square Enix mengeluarkan sekuel game Octopath Traveler. Game dengan tema RPG dengan mekanisme yang cukup unik kembali dihadirkan oleh Square Enix. Masih menggunakan mekanisme yang sama seperti sebelumnya dengan turn base dan menghadirkan 8 pemain dengan story yang berbeda-beda. 

Namun ada beberapa mekanisme yang berbeda di seri keduanya yang akan membuat kalian lebih nyaman untuk memainkannya dan lebih banyak hal yang untuk di eksplorasi. Tenang saja bagi kalian yang belum memainkan seri pertamanya, Game ini tidak memiliki keterkaitan dengan seri sebelumnya. Jadi kalian bisa langsung bermain untuk Octopath Traveler 2. 

Zelda: Tears of Kingdom 




Zelda: Tears of Kingdom juga merupakan sekuel dari game Zelda: Breath of The Wild. Hadir dengan sekuel kedua, game ini benar-benar memberikan gameplay yang berbeda dengan seri sebelumnya. Lebih banyak yang bisa dieksplorasi pada Zelda: Tears of Kingdom. 

Zelda: Tears of Kingdom juga mempunyai skor yang nyaris sempurna yaitu menyentuh angka 96. Tentu dengan skor yang tinggi seperti ini, Zelda: Tears of Kingdom merupakan game yang wajib kalian beli. 

A Space of The Unbound




Dirilis di berbagai macam platform, A Space of The Unbound menjadi game yang harus kalian miliki. Game ini memiliki jalan cerita yang sangat bagus untuk kalian nikmati. Apalagi game ini dibuat langsung oleh Developer Indonesia yang sudah terkenal di mata dunia. Sebelum A Space of The Unbound, mereka juga merilis game yang serupa yaitu Coffe Talk dan sudah dikenal oleh banyak orang. 

Itulah game Nintendo Switch selama pertengahan 2023 yang wajib kalian mainkan. Dari ketiga seri di atas, manakah yang paling kalian ingjnkan untuk dibeli?

Posting Komentar

0 Komentar

People